Instalasi Dev C++ dan pengenalan tipe data
Siswa diajarkan bagaimana cara melakukan instalasi program dev cpp, yang dilanjutkan dengan pengenalan struktur program c++ dan berbagai tipe data pada variabel dan konstanta yang dapat digunakan di dalam c+
Logika percabangan, IF dan
Modul ini akan membahas tentang percabangan, yaitu bila terdapat 2 kemungkinan jawaban atau lebih maka harus menggunakan perintah percabangan IF atau switch, siswa juga akan dikenalkan dengan operator-operator yang digunakan di dalam program C++
Memproses data string
string adalah kumpulan dari suatu karakter (char), selama dalam memprogram data string ini banyak kita temui selain dari data-data angka, karena itu untuk dapat benar-benar mengolah data string, menjadi data tipe lain (misalnya menjadi data integer) sangatlah penting, termasuk juga mengambil sebagian dari string tersebut untuk diolah menjadi data yang lain.
Perulangan (Looping)
di dalam program c++, terdapat 3 macam bentuk perulangan, pada praktek ini akan ditampilkan 3 teknik perulangan dengan keunggulannya
Array
Dalam suatu bahasa pemprograman pasti ada istilah array, kalau menjelaskan array bisa digambarkan contoh kasus berikut, misalnya kita ingin membuat rata-rata dari 3 siswa dengan nama andi, dini, siti maka nilai masing-masing orang akan disimpan di 3 variabel , bayangkan apabila di dalam kelas terdapat 50 siswa atau 150 siswa maka bila menggunakan cara diatas kita harus membuat 150 nama variabel tentu hal ini tidak efisien, maka diciptakanlah array dimana 1 nama variabel bisa memiliki banyak isinya
Bekerja dengan Text File
Teks file
Proses untuk Bilangan dan waktu (Date and time)
Pembahasan topik ini meliputi menghasilkan bilangan acak, memproses dan membandingkan data tanggal dan waktu
OOP - Encapsulation
OOP adalah Objek Oriented Programming yaitu konsep cara berpikir yang berbeda dengan konsep pemprograman sebelumnya yang dapat disebut sebagai pemprograman prosedural.